Minggu, 26 November 2017

Masker Alamai dengan Buah Naga

siapa sih yang gak tau buah yang satu ini?
Hasil gambar untuk manfaat kulit buah naga dan cara mengolahnyaBuah naga memiliki dua jenis yang berbeda yakni buah naga merah dan buah naga putih. Kedua jenis buah naga ini sebenarnya memiliki manfaat yang sama, tapi hanya warna isinya sajalah yang memang berbeda antara buah naga merah dan putih. Selain itu buah naga juga memiliki banyak manfaat lho untuk kita. Buah naga mengandung banyak zat gizi yang mampu membantu proses metabolisme tubuh kita seperti misalnyvitamin E untuk kulit, vitamin C, vitamin D, vitamin B, likopen, antioksidan, kalsium, zat besi, kalium, protein, natrium, serat, beta karoten, lemak, air dan sebagainya.

  1. Masker Buah Naga Original
Buah naga adalah buah yang memiliki kandungan banyak vitamin dan sangat baik untuk kulit wajah kita. Jadi apa salahnya jika memanfaatkan buah tersebut sebagai masker wajah demi mendapatkan kulit wajah yang halus, kencang, bebas jerawat dan flek hitam. Cara mengolah buah naga menjadi masker sangat mudah lho, yuk ikuti cara membuat masker buah naga original yang berikut ini.
  • Pilihlah buah naga yang segar / tidak busuk / setengah busuk
  • Ambilah daging buah naga tersebut dengan cara di kupas
  • Haluskan bagian daging buah naga hingga bertekstur pasta
  • Taruhlah buah naga yang sudah dihaluskan pada wadah yang bersih
  • Masker siap di gunakan
Cara menggunakan masker ini sangat mudah lho, kamu hanya perlu membersihkan wajah mu menggunakan sabun dan air bersih. Setelah itu keringkan wajah mu dengan handuk, kain bersih ataupun tisu dengan cara hanya ditepuk-tepuk . Jika wajah mu sudah kering, kamu bisa menggunakan masker buah naga original ini pada wajah secara merata. Gunakan masker alami ini dengan rutin agar mendapatkan hasil kecantikan yang optimal.
  1. Masker Buah Naga dan Madu
Seperti yang kita pelajari sebelumnya jika buah naga mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Membuat masker buah naga dengan madu adalah salah satu perpaduan yang sempurna. Karena seperti yang kita ketahui jika madu mengandung nutrisi atau zat aktif yang mampu meregenerasi kulit kita agar lebih halus dan bebas flek hitam. Cara membuatnya cukup mudah lho, yuk simak cara yang berikut ini :
  • Gunakan buah naga yang segar
  • Ambil bagian daging buah naga
  • Haluskan dagimg buah naga hingga bertekstur seperti pasta
  • Tambahkan madu 2 sendok makan ( gunakan madu murni )
  • Aduk madu dan buah naga yang sudah di haluskan, hingga tercampur merata
  • Masker siap digunakan

Cara menggunakan masker buah naga dan madu cukup mudah lho. Sebelum menggunakan masker sebaiknya cuci wajah dengan sabun dan air bersih. Setelah itu keringkan wajah dengan cara ditepuk-tepuk dan jangan pernah sekali-kali menggosok wajah dengan handuk. Setelah wajah mengering masker bisa kamu gunakan dengan bantuan kuas masker. Oleskan masker ke bagian wajah secara merata dan gunakan masker ini secara rutin agar mendapatkan kulit halus dan bebas flek hitam.

  1. Masker Buah Naga dan Minyak Zaitun
Minyak zaitun adalah jenis minyak yang sudah sangat terkenal khasiatnya terutama dalam kecantikan. Minyak zaitun ini bisa kamu jadikan campuran untuk membuat masker buah naga alami dengan tanpa merusak kandungan vitaminnya. Kandungan vitamin dalam minyak zaitun mampu membantu proses regenerasi kulit kita agar tampak lebih segar dan awet muda dan cara membuat masker ini sangat mudah lho. Jika kamu ingin membuat masker ini di rumah, yuk ikuti langkah-langkah yang berikut ini :
  • Gunakan buah naga yang segar
  • Ambil bagian daging buah naga
  • Haluskan dagimg buah naga hingga bertekstur seperti pasta
  • Tambahkan minyak zaitun sebanyak 2-3 sendok makan
  • Aduk buah naga yang sudah di haluskan dan minyak zaitun hingga tercampur merata
  • Masker siap di gunakan
Cara menggunakan masker ini sangat mudah, kamu hanya perlu membersihkan wajah mu menggunakan sabun dan air bersih. Setelah itu keringkan wajah dengan handuk, kain bersih ataupun tisu dengan cara hanya ditepuk-tepuk saja. Jika wajah mu sudah mengering, kamu bisa menggunakan masker buah naga dan minyak zaitun pada wajah secara merata. Gunakan masker alami ini dengan rutin agar mendapatkan hasil kecantikan yang optimal.

  1. Masker Buah Naga dan Lemon
Kandungan vitamin dalam lemon mampu mengusir atau mengempeskan jerawat membandel di wajah mu. Cara memanfaatkan lemon untuk kulit berjerawat cukup mudah, dan kamu bisa mencapurkan air perasan jeruk dalam masker buah naga alami. Jika kamu mencampurkan masker buah naga dengan air perasan lemon, maka masker ini mampu untuk mengatasi jerawat berlebih pada kulit wajah mu. Cara membuat masker ini cukup mudah lho, yuk ikuti langkah yang berikut ini :
  • Gunakan buah naga yang segar
  • Ambil bagian daging buah naga
  • Haluskan dagimg buah naga hingga bertekstur seperti pasta
  • Gunakan lemon yang segar
  • Peras lemon hingga keluar air nya
  • Campurkan buah naga yang sudah di haluskan dengan air perasan lemon dan aduk hingga merata
  • Masker siap digunakan

Cara menggunakan masker buah naga dan air perasan lemon cukup mudah lho. Sebelum menggunakan masker tersebut sebaiknya cuci wajah dengan sabun dan air bersih. Setelah itu keringkan wajah dengan cara ditepuk-tepuk dan jangan pernah sekali-kali menggosok wajah dengan handuk. Setelah wajah mengering masker bisa kamu gunakan dengan bantuan kuas masker. Oleskan masker ke bagian wajah secara merata dan gunakan masker ini secara rutin agar kulit terbebas dari gangguan jerawat.

  1. Masker Buah Naga dan Putih Telur
Tahukah kamu jika putih telur yang biasanya kita makan ternyata bisa kita campurkan ke dalam masker buah naga ?? Putih telur memiliki banyak manfaat untuk kecantikan kulit kita, agar lebih kencang dan terhindar dari kerutan di wajah. Cara membuat masker buah naga dan putih telur sangat mudah lho, yuk ikuti cara yang berikut ini :
  • Gunakan buah naga yang segar
  • Ambil bagian daging buah naga
  • Haluskan dagimg buah naga hingga bertekstur seperti pasta
  • Tambahkan biah naga dengan putih telur dan aduk merata
  • Masker siap digunakan

Cara menggunakan masker alami ini sangat mudah, kamu hanya perlu mencuci wajah mu menggunakan sabun dan air bersih. Setelah itu keringkan wajah dengan handuk, kain bersih ataupun tisu dengan cara hanya ditepuk-tepuk saja. Jika wajah mu sudah mengering, kamu bisa menggunakan masker buah naga dan putih telur pada wajah secara merata. Gunakan masker alami ini dengan rutin agar mendapatkan hasil yang optimal.

Sumber :https://www.google.com/amp/s/klinikkecantikan.co.id/perawatan/wajah/cara-membuat-masker-buah-naga/amp

Cara Membuat Masker Scrub Dari Bubuk Kopi Untuk Merawat Kulit Wajah

Ingin melakukan perawatan wajah alami? anda bisa mencoba salah satu masker wajah yang paling aneh dan paling fenomenal, yakni masker scrub dari bubuk kopi. Masker wajah ini mengandung kafein yang tidak hanya baik untuk kulit, namun butiran lembutnya dapat mengangkat sel kulit mati, baik untuk mengatasi jerawat, mengatasi kulit berminyak, mencerahkan kulit, menghilangkan selulit, keriput, lingkaran hitam pada mata dan menghaluskan kulit.

Karena biji kopi terlalu besar maka anda dapat membuat masker scrub wajah dari kopi yang telah digiling dan berbentuk bubuk lembut, selain itu kafein yang berasal dari bubuk kopi akan sangat mudah menyerap pada permukaan kulit dan menimbulkan efek-efek positif pada kulit anda.

Cara membuat masker kopi
Untuk membuat masker scrub kopi guna mengkat sel kulit mati sangatlah mudah dan sederhana, anda bisa menambahkan beberapa bahan alami lainnya yang dipercaya juga bermanfaat untuk kulit anda.
 
Resep masker kopi 1 untuk kulit kering
Bahan dan peralatan: 
  • 2 sendok makan minyak zaitun / madu
  • 3 sendok makan bubuk kopi
  • Mangkok untuk mencampur bahan
 Cara membuat:
  • Campurkan bubuk kopi dengan minyak zaitun secara merata pada mgnkok, jika pasta yang anda buat terlalu sedikit anda bisa menambahkan kopi dan minyak zaitun dengan perbandingan yang sama seperti pada bahan.
  • Ratakan pada wajah dan gosok secara perlahan selama beberapa menit dan biarkan 15-20 menit.
  • Setelah selesai anda bisa membersihkannya sampai bersih.
Bubuk kopi memiliki butiran kecil yang baik untuk mengangkat sel kulit mati, dan minyak zaitun sangat baik untuk menjaga kulit anda selalu lembab (cocok untuk jenis kulit kering).

Resep masker kopi 2 untuk kulit berminyak dan berjerawat

Bahan dan peralatan:

  • 2 sendok makan kopi bubuk
  • 2 sendok makan coklat bubuk
  • 4 sendok susu tawar
  • 1 sendok makan air perasan lemon
  • Mangkok
Cara membuat:
  • Campurkan semua bahan, jika terlalu encer anda bisa mengurangi jumlah susu tawar dan jika terlalu padat anda bisa menambahkan jumlah susu yang dipakai.
  • Ratakan pada kulit wajah anda secara merata dan gosok secara perlahan selama 1-3 menit, tunggu hingga masker kering selama 20 menit.
  • Cuci sampai bersih menggunakan air hangat tanpa sabun.
  • Keingkan wajah dengan handuk bersih.
Bubuk kopi memiliki manfaat untuk mengangkat sel kulit mati, mengatasi merah pada mata, dan peradangan pada jerawat. Bubuk kopi memiliki banyak kandungan antioksidan yang baik untuk mengembalikan kondisi kulit rusak akibat polus udara dan radikal bebas. Susu dapat menutrisi kulit dan membuat kulit menjadi tampak lebih putih dan bersinar, selain itu asam laktat pada susu sangat baik untuk menghaluskan kulit anda. Air perasan lemon berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan mengandung vitamin C tinggi yang berguna dalam proses produksi kolagen kulit untuk peremajaan.

Tips menggunakan masker kopi
  •  Jangan menggosok terlalu kencang agar tidak membuat kulit anda menjadi luka dan iritasi.
  • Anda bisa bereksperimen dengan menambahkan beberapa bahan alami lainya yang baik untuk kulit seperti alpukat, dan mentimun.
  • Karena masker kopi dapat menghilangkan sel kulit mati di bagian terluar kulit anda, maka sel kulit baru akan lebih sensitif terhadap sinar matahari, untuk itu anda bisa memakai pelembab dan tabir surya saat beraktifitas diluar ruangan.
  • Lakukan sebanyak 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Kamis, 18 Mei 2017

Kuliah jurusan tata rias dan kecantikan

kuliah jurusan tata rias dan kecantikan ngapain? 
kuliah jurusan tata rias dan kecantikan buat apa?
kuliah jurusan tata rias dan kecantikan cuma dandan?
kuliah jurusan tata rias dan kecantikan enak banget kayaknya praktek terus
Ngapain kuliah lama-lama ambil nya jurusan tata rias dan kecantikan?

Mungkin itu adalah kalimat yang sering saya dengar dari orang-orang yang asing dengan jurusan ini, memang beda banget kalo di banding juruan seperti management, kedokteran, psikologi dan sebagainya.
Saya Mahasiswi Universitas Negeri Yogyakarta, saya mengambil jurusan yang memang akan saya bahas disini yaitu ''jurusan tata rias dan kecantikan'' dan jangan salah disini jurusan ini masuk fakultas teknik wkwkw

oke.. buat kalian yang emang belum tau apasih yang kita pelajari di jurusan ini? ngapain aja sih? Makeup doang? bikin alis?
memang kebanyakan orang beranggapan seperti itu, saya tidak menyalahkan juga tapi tunggu dulu...

1. kuliah jurusan tatarias dan kecantikan cuma makeup?
Tidak dipungkiri memang makeup itu pasti masuk dalam mata kuliah, tapi makeup disini bukan hanya sekedar bagaimana membuat alis yang ideal atau sama antara kanan dan kiri. Selama masuk jurusan ini kita juga dapet materi Anatomi Fisiologi dan Kesehatan kulit yang emang pembahasan lebih menjuru ke IPA, seperti struktur tulang, rangka, otot, lapisan kulit, lapisan rambut. Kita disini bukan hanya sekedar bisa makeup tapi harus bisa tau bagaimana kondisi kulit dan rambut, bahkan kelainan dari kulit dan rambut seperti beberapa jenis jerawat dan kelainan pada rambut. Sebagai anak tata rias dan kecantikan kita juga bisa memberikan saran kepada orang lain tentang kulit dan rambut yang memang bemasalah, seenggaknya kita bisa ngasih solusi untuk mereka.
gak cuma itu, kita masih mempelajari juga pendidikan konsumen, kalo ini lebih ke bagaimana nanti sikap kita sebagai seorang wirausaha, bahkan kita akan membahas ''pembeli yang cerdas'' bagaimana seharusnya kita saat berbelanja, mengelola keuangan, ya lebih ke management nya kalo ini


2. Makeup terus praktek nya?
Nah ini yang salah, gak cuma makeup aja ya, disini kita mempelajari facial, tata rias, sanggul, body spa, manicure, pedicure, nail art dan masih banyak lagi, untuk riasan nya sendiri juga gak bisa dibilang cuma, karena kalian nantinya akan diajari rias pengantin dari berbagai daerah dengan ciri khas nya masing2 bahkan kalian harus tau adat pernikahan dari setiap daerah tersebut  ini gak semudah yang kalian bayangin belum lagi nanti sanggulnya dari setiap daerah dan belum sampe disini, masih ada ketambahan gimana cara pake busana dan acecorisnya, tau sendiri di Indonesia ada berapa Daerah sendiri dengan ciri khas yang berbeda, gak cuma itu aja nanti kita akan mempelajari facial juga dan di mata kuliah ini kalian harus menjadi wanita sesungguhnya HA-HA karena disini kebersihan bener-bener diutamkan,ya namanya juga mau pegang2 muka orang hehe di mata kuliah ini gerakan massage nya pun ada berbagai macam yang harus dihafalkan,belum alat alat yang dipake pada saat pelaksanaan facial..gak semudah itu kan masuk jurusan ini?

3. Prospek kedepan nya apa sih?
menurutku ini yang paling penting sih,sebelum masuk ke jurusan ini kamu harus tau prospek kedepannya yang bakal kamu dapetin apa aja sih? yang pasti kamu bisa buka usaha seperti rias pengantin atau kalo sekarang hits nya MUA hehe , salon kecantikan , menjadi beuthy therapis , membuka salon spa , menjadi  guru atau dosen kecantikan karena nanti kamu juga akan diajari bagaimana cara mengelola usaha mulai dari tata letak nya, cara menghitung keuangan nya dan masih banyak lagi

semua tetep kembali ke diri masing-masing,yang penting niat dari hati yang penting tulus haha karena kalo kita udah ikhlas dan tulus kedepannya bakal enteng dan happy.aku bakal share beberapa foto dan vidio  yang kita lakuin selama praktik di kampus.







ini beberapa artist yang sudah aku makeup,  kebetulan aku magang di MNC Group,  jadi pegang indonesia idol juga waktu itu hehe kalian juga bisa loh magang di TV,  bahkan ada yang magang di jepang! πŸ’• kalo mau cek hasil makeup atau perjalanan makeupku langsung cek ke @ratuayu.mua yak!  Jangan lupa sapa aku biar kita bisa ngobrol banyak hehe


Nah ini mata kuliah peragaan busana,  gak bisa pake heels?  Tenang!  Semua bakal dibimbing loh sama dosennya,  yang paling seru kalian bikin acara sendiri,  show sendiri dengan makeup dan sanggul fantasi buatan sendiri. Ini yang ninyon banyak bangeettt guys haha karena emang unik sih. Coba kalian cek video nya deh,  unik banget makeup nyaa! 




TARAAAA!!!  nah ini hasil makeup waktu Tugas Akhir,  apasih Tugas Akhir?  Ini bisa dibilang skripsi juga sih,  karena disini D3 jadi tugas akhirnya bikin kostum dan makeup gini, nanti kita yang buat pertunjukannya juga,  sekalian belajar Event Organizer! Kebetulan saat itu saya jadi ketua acaranya guys hehe memang pusing banget waktu Tugas Akhir :') bayangin aja ngurus event besar dengan panitia kita sendiri dan cewek semuaaa!!!  Hahaha

Yey!!  Alhamdulillah dapet bonus dari acara sendiri😁😁


Alhamdulillah KAMI LULUS MAK!! πŸ’•πŸ’•

Untuk hasil makeup atau hairdo ada di instagram @ratuayu.mua disana lengkap banget selama dikampus makeup seperti apa aja yang aku pelajari! 

Terimakasih semuanya!!  Semoga kalian bisa menjadi bagian dari kami ya! 🌼